Indoposonline.net – Indonesia Eximbank telah menyiapkan dana segar Rp3,555 triliun. Dan itu, untuk pembayaran obligasi PUB IEB IV Tahap I Tahun 2018 Seri A, obligasi PUB IEB III Tahap I Tahun 2016 Seri C, dan Sukuk Mudharabah IEB I Tahap I Tahun 2018 Seri B.
”Untuk keperluan itu, Indonesia Eximbank telah menyiapkan dana pembayaran obligasi dan sukuk tersebut,” tutur Jenny Widjaja kepala Divisi Financial Institution dan Treasury Indonesia Eximbank.
Baca juga: Perluas Jangkauan Layanan Pasar, Jasa Armada Gandeng Pelando II
Sebagai informasi obligasi PUB IEB IV Tahap I Seri A jatuh tempo pada 6 Juni 2021 sebesar Rp938 miliar, Sukuk Mudharabah IEB I Tahap I Seri B jatuh tempo pada 6 Juni 2021 sebesar Rp365 miliar, dan obligasi PUB IEB III Tahap I Seri C jatuh tempo pada 8 Juni 2021 sebesar Rp2,25 triliun.
Indonesia Eximbank telah menyediakan dana untuk pembayaran pokok kepada pemegang efek bersifat utang pada saat jatuh tempo, dengan menyiapkan dana Rp3,555 triliun. Dana tersebut ditempatkan pada berbagai instrumen keuangan yang likuid diantaranya penempatan pada bank.
Baca juga: Tol Ujung Pandang Resmi Bertarif, Cek Nominalnya
Jenny Widjaja menambahkan pemenuhan kewajiban keuangan secara tepat waktu dan tepat jumlah merupakan komitmen Manajemen Indonesia Eximbank. (abg)