Indoposnews.co.id – Film ‘Pelangi Tanpa Warna’ garapan sutradara Indra Gunawan akhirnya tayang di gedung Bioskop. Film produksi Falcon Picture tersebut tayang pada 17 Februari 2022.
Mendapat sekitar 120 layar, film yang dibintangi Rano Karno dan Maudy Koesnaedy menjadi bukti semangat para insan perfilam tanah air berkarya ditengah pandemi COVID-19.
”Dengan mengikuti prokes, akhirnya film Pelangi Tanpa Warna bisa kita saksikan digedung bioskop,” ujar Indra Gunawan usai pres screening film ‘Pelangi tanpa Warna’ di XXI kemang Vilage, Jakarta, Jumat (11/2).
Keputusan Film ‘Pelangi Tanpa Warna’ tampil ditengah sejumlah film tanah air mundur disaat PPKM Level 3 diberlakukan di DKI Jakarta menjadi keberanian Falcon Pictures, sutradara, dan para pemain untuk terus menyalahkan ‘obor’ industri perfilm tanah air.
”Kita percaya film memiliki penontonya sendiri, dengan pertimbangan yang matang dan didukung para pemain, kita akan tayang pada 17 Februari,” jelasnya.
Yap, Semangat Indra Gunawan melahirkan film pelangi tanpa warna di bulan Velentine memang cukup tepat Kehadiran Maudy Koesnaedi dan Rano Karno keluar dari zona nyaman dari peran melekat tokoh Si Doel dan Zaenab di waralaba Si Doel Anak Sekolahan. Bakal menjadi pengobat kerinduan masyarakat akan duet mereka di indusri perfilman tanah air. “kita berharap Pelamgi Tanpa warna bisa mewarnai film indonesia,” katamya.
Film Pelangi Tanpa Warna menceritakan tentang sosok Fedi (Rano Karno), yang rancangan indah dalam pernikahannya hancur karena sang istri mengidap Alzheimer. Dari hari ke hari, Kirana (Maudy Koesnaedi) terus melupakan semua hal sederhana hingga paling penting dalam hidupnya.
Situasi berubah menjadi penuh emosi hingga membuat ketenangan di rumah seolah menghilang, lalu berganti dengan kesedihan yang tak berkesudahan.
Fedi terus diuji dengan kondisi Kirana yang semakin hari semakin menurun. Tugas rumah tangga yang awalnya dipegang sang istri, kini dibebankan penuh padanya. Mampukah Fedi bertahan atau malah memilih menyerah?
Penasaran bagaimana film Pelangi Tanpa Warna. Berikut trailer film Pelangi Tanpa Warna. (ash)