indoposnews.co.id – Upaya mempercepat pembentukan kekebalan komunal melalui program vaksinasi Covid-19 dilakukan Djarum Foundation bersama Pemerintah Kabupaten Semarang. Langkah tersebut dilakukan melalui sentra vaksinasi dan tim vaksin keliling yang akan beroperasi mulai 27 September hingga 19 November 2021 di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
“Melalui program vaksinasi ini, Djarum Foundation menegaskan dukungan terhadap target pemerintah melaksanakan vaksinasi dua juta dosis per hari,” ujar Vice Program Director Bakti Sosial Djarum Foundation, Achmad Budiharto.
Vaksinasi dan penerapan protokol kesehatan merupakan upaya cara paling efektif agar Indonesia bisa segera keluar dari pandemi Covid-19. Untuk itu, Budiharto berharap masyarakat di wilayah Kabupaten Semarang dapat berpartisipasi secara maksimal dalam menyukseskan program vaksinasi ini.
Baca juga : Wow, Ganda Putri PB Djarum Juara Turnamen international Series Austrian Open 2021
“Dan tak hanya di Kabupaten Semarang, kami juga menyelenggarakan program vaksinasi di Kabupaten Kudus dengan harapan yang paling utama, yakni Indonesia segera mencapai kekebalan komunal sehingga kita bisa mulai memperbaiki dampak pandemi yang telah terjadi selama satu setengah tahun terakhir,” ujar Budiharto.
Program vaksinasi ini terdiri dalam dua kegiatan yakni sentra vaksinasi yang berlokasi di Gedung Gotong Royong, Ambarawa dan juga tim vaksinasi keliling yang akan ‘jemput bola’ ke berbagai kecamatan di Kabupaten Semarang.