indoposnews.co.id – Setelah sempat vakum karena pandemi, International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) kembali digelar.
Bertajuk “From Smart Village to Global Market”, INACRAFT . Pameran produk kerajinan terbesar di Asia Tenggara di gelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada tanggal 23–27 Maret 2022.
“Sebanyak 722 peserta akan hadir dalam pameran ini. Ratusan peserta tersebut terdiri dari 510 peserta individu, 169 peserta binaan dinas dan 43 peserta binaan BUMN,” ujar Ketua Asosiasi Eksportir & Produsen Handicraft Indonesia, Muchsin Ridjan saat jumpa pers di Jakarta Convention Center (JCC) Selasa (22/3).
Baca Juga : Crypto Tunjukkan Trend Positif Dukung Pertumbuhan Ekonomi Digital
Pameran yang diprakarsai oleh Asosiasi Eksportir dan Pengusaha Handicraft Indonesia (ASEPHI) bekerja sama dengan PT. Mediatama Binakreasi ini bertujuan sebagai wadah promosi produk–produk kerajinan lokal untuk berkompetisi di pasar internasional melalui sektor industri sebagai komoditi ekspor ke mancanegara dimana pada tahun ini lebih mengutamakan membangun kembali semangat para UKM Kerajinan untuk bangkit menuju pemilihan ekonomi nasional.
“Tidak bisa dimungkiri permintaan hasil produksi UMKM kita menurun drastis, khususnya untuk internasional selama masa pandemi ini, jadi saya harap gelaran INACRAFT 2022 bisa memberikan dampak kebangkitan bagi para eksportir,” kata dia
Setiap harinya, pameran INACRAFT 2022 akan dibagi menjadi tiga sesi waktu kunjungan bagi pengunjung yang sudah melakukan registrasi melalui aplikasi Loket.com (link terlampir), sebagai bagian dari upaya penerapan protokol CHSE (tracing dan pembatasan pengunjung) di segala lini kegiatan dalam rangka mendukung program pemerintah untuk Adaptasi Kebiasaan Baru yang terintegrasi dengan aplikasi perangkat lunak Peduli Lindungi yang diberlakukan bagi seluruh stakeholder seperti panitia, peserta dan pengunjung pameran.
Pengunjung dan Pembeli dimanjakan dengan showcase beragam produk kreatif dari 7 kategori bahan baku (Keramik, Serat Alam, Logam, Batu-Batuan, Tekstil, Kayu, dan Bahan lainnya) kerajinan yang diminati seperti Batik, Traditional Textile Moslem Fashion, Tenun, Songket, Embroidery, Home Decoration, Jewelry, Accessories, Households, Decorative Items, travel goods, gifts and miscellaneous crafts dari seluruh Indonesia.
Baca Juga : Mantul, BTN Lokomotif Pemulihan Ekonomi Nasional
Selain itu penyelenggara juga menyediakan fasilitas penunjang lain bagi pengunjung yang berkunjung pameran seperti penyediaan jastip, layanan pengiriman cargo Caraka, penyediaan transportasi shuttle bus oleh official shuttle partner White Horse, dibeberapa titik mal yang menjadi Official Mall Partner, seperti Kuningan City Mall, Margo City Mall, Emporium Pluit Mall, Summarecon Mall Bekasi, dan tenaga medis yang disediakan oleh Rumah Sakit Mitra Keluarga sebagai official hospital. (ash/jar)