Indoposonline.NET – Selebritis menduduki jabatan komisaris independen perusahaan terbuka bukan barang baru. Sebelum Abdi Negara Nurdin alias Abdee Slank memangku Komisaris Independen PT Telkom Indonesia, duo artis telah merasakan posisi serupa. Sebut misalnya Wulan Guritno dan Raline Shah.
Ya, Sri Wulandari atau Wulan Guritno memangku Komisaris Independen di PT Lima Dua Lima Tiga (LUCY), pengelola Lucy in The Sky. Lulusan Italia Conty Academy of Theatre Arts, Barbican-London itu juga memiliki pengalaman dunia bisnis.
Baca Juga: Jabat Komisaris Independen Telkom, Abdee Slank Terima Duit Segini
Wulan mendirikan PT Agra Abudaya Nusantara pada 2009. Ia juga aktif bidang sosial dengan mendirikan Yayasan Bracelet of Hope untuk penderita kanker pada 2014. Kemudian pada 2015, Wulan mendirikan PT Alkimia Kreatif Sejahtera atau Alkimia Production.
Pada 2016 hingga sekarang, ia berperan sebagai pendiri dan direktur marketing PT Andalan Boga Jaya. Pada Desember 2020 hingga sekarang, ia didapuk sebagai Komisaris Independen di PT Lima Dua Lima Tiga. PT Lima Dua Lima Tiga mencatat saham perdana di papan akselerasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 5 Mei 2021.
Baca Juga: Kinerja Memburuk, Wijaya Karya Biakkan Utang Rp45 Triliun
Perseroan meraih dana Rp33,75 miliar dari initial public offering (IPO) setelah menjajakan 337,5 juta lembar dengan nilai nominal Rp10. Harga saham perdana ditetapkan Rp100. Perseroan memakai dana IPO sebagian besar untuk modal kerja.
Jauh sebelum itu, tepatnya pada 2017 silam, artis dan model Raline Shah menjadi Komisaris Independen PT AirAsia Indonesia (CMPP). Lulusan National University of Singapore itu, menjadi pusat perhatian ketika CEO AirAsia Tony Fernandes mengumumkan pengangkatan Raline Shah melalui akun instagramnya.
Baca Juga: Gagal Bendung Invasi China, Morgan Stanley Angkat Koper
Saat itu, CEO AirAsia Indonesia Dendy Kurniawan mengklarifikasi kalau Raline masuk jajaran petinggi AirAsia Indonesia sebagai Komisaris Independen. Raline Shah mengonfirmasi tugas baru sebagai Komisaris Independen AirAsia. (abg)