indoposnews.co.id – Berlibur menggunakan kapal menjadi pilihan yang menarik. Beragam fasilitas mewah dan keindahan alam luar menjadikan liburan menjadi moment yang paling indah dan berkesan.
Tawaran yang menarik tersebut disuguhkan Zada Liveaboard group bagi mereka yang ingin berpetulang dan menjadikan liburan menjadi moment yang paling indah dan berkesan. “Zada Liveaboard group memiliki keistimewan kapal berdasarkan segmentasi market yang lengkap dan juga customer behavior needs & wants,” kata Teguh Permana Sidik, owner Zada Liveaboard group kepada awak media.
Beragam kapal bisa menjadi pilihan dalam menuju destinasi yang diinginkan. Mulai dari kapal dengan kelas superior, deluxe hingga luxury hadir dengan beragam fasilitas yang mewah. “Disiapkan fasilitas private bathub dan jacuzzi, spot-spo kapal yag instagramable sehingga semua tamu akan “fit in”dengan kapal yang mereka harapkan,” katanya.
Baca juga : 6 Acara Seru di Taiwan yang Bikin Liburan Kamu Makin Semarak
Lebih lanjut dikatakan dia, Majestic sailing experience, tidak hanya experience “live on board” dimana selama trip customer menginap dan beraktivitas full di atas kapal selama program dan semua free of charge. “Zada Liveaboard Group mempunyai value “personal touch crew” yang diberikan kepada seluruh customer Zada sehingga membuat aktivitas selama trip di kapal menjadi pengalaman dan kenangan manis yang tidak terlupakan,” tegasnya.
Indonesia Negara Kepulauan
Sebagai negara kepulauan, bisnis kapal menjadi pilihan yang menarik untuk memanjakan para konsumen. Didukung dengan topografi bawah laut yang sangat cantik dengan biota laut yg merupakan salah satu terlengkap dan terbesar di dunia. liburan dengan kapal menjadi pilihan yang menarik untuk mendapatkan mengagumkan yang tidak akan pernah didapatkan dari liburan lainnya.
“Karena Indonesia itu Indah baik bentang alam di atasnya maupun topografi bawah lautnya. Selain itu berwisata dengan kapal mempunyai pengalaman “live on board” yang menyenangkan karena Zada Liveaboard Group membuat kapal menjadi hotel kelas bintang 5 terapung dengan segala fasilitas dan pengalaman menarik di dalamnya. Sehingga membuat liburan Anda sangat berkesan dan takkan terlupakan,” paparnya.
Baca Juga : Sushmita Sen Memposting Foto Menakjubkan dari Liburan di Pantai, Intip Yuk
Dikenal sebagai langanan semua kalangan, rute perjalanan yang ditawarkan tidak main-main, yaitu dari Labuan Bajo menuju Komodo National Park, Bali, Lombok, Sumbawa dan Alor. “Target pasar Zada Liveaboard Group menjangkau seluruh target market dengan 3 armada yang disiapkan dengan kapasitas yang berbeda-beda. Mulai dari kapal dengan market Superior, Deluxe hingga Luxury sehingga membuat customer one stop shopping di Zada Liveaboard Group,” terangnya.
Customer Zada Liveaboard Group multi background khususnya public figure seperti Vincent Rompies, Desta, Gisella Anastasia, Wijaya Saputra, Sammy Simorangkir, Vivianne, Syahnaz & Nisya Ahmad, Amy Qanita, DJ Yasmin, Sahil Mulachela, Ziva Magnolya, Reza Surya Putra, Feni Rose.
“Mereka pernah merasakan pengalaman sailing yg menyenangkan. Adapun testimoni dari mereka seperti kapalnya besar, kamar dan toiletnya bersih dan wangi, semua fasilitasnya lengkap sampai dengan disediakan praying room. Selain itu semua crewnya helpful, seru dan entertaining selama trip dengan Zada,” katanya sambil menambahkan Semua kapal dan hal penunjang dari Zada Liveaboard Group sudah sesuai dengan standard keselamatan yang sudah mendapatkan approval dari otoritas pelayaran serta didukung oleh crew2 yang berpengalaman dan berkompeten di bidangnya. (ash)
Baca juga : Bikin Fans Baper, Berikut Liburan Manja Mouni Roy