• Redaksi
Rabu, November 19, 2025
indoposnews.co.id
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • NEWS
    • Nasional
    • Politik
    • Nusantara
    • Hukum
    • Ibu Kota Negara
    • COVID-19 UPDATE
  • Ekonomi
    • Tekno
  • Olahraga
  • JABODETABEK
  • Gaya Hidup
    • Fashion
    • Beauty
    • Health & Fitness
    • Hunian
    • Jalan- Jalan
    • Kids
    • Kuliner
    • Pendidikan
    • Otomotif
  • HIBURAN
    • selebritis
    • Musik
    • Film
      • Review Film
    • Televisi
    • Mancanegara
    • Bollywood
    • K – pop
    • Budaya
  • Opini
  • Indeks
  • Home
  • NEWS
    • Nasional
    • Politik
    • Nusantara
    • Hukum
    • Ibu Kota Negara
    • COVID-19 UPDATE
  • Ekonomi
    • Tekno
  • Olahraga
  • JABODETABEK
  • Gaya Hidup
    • Fashion
    • Beauty
    • Health & Fitness
    • Hunian
    • Jalan- Jalan
    • Kids
    • Kuliner
    • Pendidikan
    • Otomotif
  • HIBURAN
    • selebritis
    • Musik
    • Film
      • Review Film
    • Televisi
    • Mancanegara
    • Bollywood
    • K – pop
    • Budaya
  • Opini
  • Indeks
No Result
View All Result
indoposnews.co.id
No Result
View All Result
Home Headline Utama

Tentara Makan Tuan

abu by abu
27 Juni 2023 05:27
Pam Swakarsa

LOCKDOWN - Tentara bayaran berbalik menyerang Kota Moskow, Rusia. FOTO - ISTIMEWA

Share on FacebookShare on Twitter

indoposnews.co.id – INILAH yang disebut kudeta setengah hati. Bahkan seperempat. Dunia sempat tertegun. Moskow Lakoni lockdown. Kembali jadi kota mati, kali ini menegangkan. Yang mau kudeta sudah berbaris bersenjata: tinggal 200 km dari ibu kota Rusia. Mereka, tentara lagi kecewa. Tentara swakarsa. Harapan untuk segera menguasai seluruh Ukraina tidak kunjung terlaksana. Padahal, sudah 14 bulan berperang di sana. Mereka menilai, menteri pertahanan di ibu kota sana setengah hati. 

Menhan Sergei Shoygu dinilai kurang mendukung penuh pasukan swakarsa di garis depan. Puncak kekecewaan itu terjadi mengikuti satu tragedi: roket tentara Rusia ditembakkan ke wilayah dikuasai tentara swaskarsa. Akibatnya banyak pejuang swakarsa tewas. Kecurigaan pun muncul: Menteri Pertahanan Shoygu sengaja memperlemah pasukan tentara swakarsa. Maka mereka meninggalkan garis depan di Ukraina: berkumpul di kota pelabuhan dekat perbatasan. Di kota Rostov-on-Don. 

Praktis kota di muara sungai Don ini dikuasai tentara swakarsa. Di kota berpenduduk 1 juta jiwa itu mereka melampiaskan ketidakpuasan pada pusat. Emosi mereka tercampur dengan gosip politik dan kekuasaan. Mereka pun menyusun kekuatan: konvoi menuju Rusia. Kekuatan mereka antara 20.000 sampai 50.000 orang bersenjata. Termasuk senjata berat. Panser. Tank. Semua ikut menuju Moskow. Mereka akan mengambil alih kekuasaan. Agar perang di Ukraina cepat selesai. 

Baca Juga

Kebut Aset Rp100 Triliun, BSN Jangkar Pasar Syariah Nasional

Spektakuler, Summarecon Expo 2025 Raup Penjualan Rp1,8 Triliun

Kawal Hak Gizi Anak, BGN Luncurkan Call Center SAGI 127

BTN Spin Off Unit Syariah, BSN Menjadi Bank Syariah Terbesar

Baca juga: Bulan Bung Kusno 

Ukraina segera dikuasai. Panglima mereka, Yevgeny Prigozhin, tidak tahan lagi melihat pasukannya jadi sasaran roket negaranya sendiri. Presiden Ukraina Zelenzkyy mendadak senang: Rusia yang menyerang negaranya ternyata kacau sendiri. Pikir Zelenskyy: Ukraina bisa tiba-tiba menang. Barat harus memanfaatkan momentum ini. Ia minta negara Nato meningkatkan pengiriman senjata ke garis depan. Tapi konvoi bersenjata tentara swakarsa itu mendadak berhenti. 

Presiden Belarus Aleksander Lukashenko, terus berbicara dengan panglima mereka. Keduanya bersahabat sejak lama. Lukashenko merayu Prigozhin untuk jangan meneruskan kudetanya. Presiden Rusia Vladimir Putin, rupanya curhat soal Prigozhin ke Lukashenko. Tiga orang ini sebenarnya memang satu gang. Tiga sekawan. Beda tugas. Putin sebagai ketua. Lukashenko sebagai ujung tombak. Prigozhin tukang terobos. Tidak mungkin sahabat mengudeta sahabat. 

Sasaran Prigozhin bukan Putin. Yang mau mereka tumbangkan adalah menhan. Tapi kalau menhan tumbang, Putin bisa ikut tumbang. Menhan membawahkan pasukan resmi negara. Dengan kekuatan jauh lebih besar. Tentara resmi itulah yang selama ini juga tidak puas. Putin terlalu memberi angin kepada tentara swakarsa. Pasukan swakarsa pun kian besar. Senjatanya kian lengkap. Polanya mirip dengan yang terjadi di Sudan. Dan di mana saja.

Baca juga: Gratis! Mau Nyoba?

Selama ini tentara swakarsa Rusia dianggap banyak berjasa. Untuk bidang tugas yang tidak bisa dilakukan tentara resmi, Putin menggunakan pasukan swakarsanya Prigozhin. Kalau mereka tertangkap di medan perang tidak ada identitas tentara resmi. Maka keberhasilan Rusia mencaplok semenanjung Crimea dari Ukraina berkat militansi tentara swakarsa ini. Demikian juga pencaplokan beberapa wilayah Ukraina di bagian timur. Biaya operasi tentara swakarsa itu ditanggung Prigozhin. 

Ia seorang pengusaha besar. Awalnya dari perusahaan katering yang dapat fasilitas khusus. Lalu bisnis ke mana-mana. Karena itu Prigozhin juga dapat julukan ”Juru masaknya Putin”. Walhasil kudeta itu tidak jadi. Tentara swakarsa dikirim kembali ke medan perang di Ukraina. Prigozhin sendiri diterbangkan ke Belarusia. Disembunyikan di sana. Belarusia adalah negara yang dipakai Rusia untuk menggempur Ukraina. Secara formal Prigozhin sudah melanggar hukum negara. Harus diadili. 

Tapi ia tidak akan ditangkap. Prigozhin akan aman di bawah naungan Lukashenko di Belarusia. Itu bagian dari hasil negosiasi untuk menggagalkan kudeta setengah hati. Kota Moskow kembali hidup kemarin. Tapi gejolak politik internal masih harus terus diamati. Putin belum mengeluarkan pernyataan. Tiongkok menyebut itu urusan dalam negeri Rusia. Siapa tentara swakarsa itu? Mereka para nasionalis garis keras. Mereka sangat patriotik membela tanah air.

Baca juga: Tol Mahakarya 

Semboyan mereka: darah, kehormatan, kebanggaan dan tanah air. Mereka inilah yang paling menghendaki Ukraina kembali menjadi bagian dari Rusia. Karena itu target mereka adalah menguasai ibu kota Kiev dan membunuh Zelenskyy. Barat juga tidak suka dengan gerakan Prigozhin ini. Kalau pun Prigozhin berhasil kudetanya justru bahaya. Nuklir bisa di tangan mereka. Maka Prigozhin sendiri adalah salah satu tokoh Rusia yang diincar Amerika Serikat. Termasuk yang sudah dijatuhi sanksi.

Pembangunan tentara swakarsa itu akhirnya menyulitkan Putin sendiri. Kian besar kekuatannya, berpotensi menimbulkan masalah keseimbangan kekuatan militer dalam negeri. Pasukan swakarsa seperti itu, kita juga pernah punya. Kecil-kecilan. Belum sampai bersenjata. Pada 1998-1999. Di awal reformasi. Sempat pula jadi isu politik di antara para elite jenderal saat itu. Siapa pun pemimpin yang merasa sulit menggerakkan tentara cenderung membangun pasukan swakarsa. 

Baca juga: Vier Melipat Badai

Pun ketika menjelang G30S/PKI dulu. Akhirnya membubarkan tentara swakarsa sering sulit. Resminya bisa saja sudah dibubarkan tapi kekecewaannya panjang. Lalu menimbulkan masalah sosial. Itu karena latar belakang mereka banyak yang preman, residivis, dan tentara desersi. Di Rusia, pasukan swakarsa itu, Anda sudah tahu: diberi nama Wagner. Latar belakang Prigozhin, juga preman besar. Pencuri, perampok, penjahat, dan segala macam kepremanan lainnya. 

Lalu dipakai penguasa. Dijadikan pengusaha besar –sebagai sumber pembiayaan non-APBN. Maka Prigozhin punya peran baru sambil tetap sebagai preman yang diakui dan dipakai penguasa. Umurnya kini sudah 62 tahun, tapi preman kan tidak mengenal umur. Tidak ada istilah preman tua kian bijaksana. Kian tua ia justru kian mengancam tuannya. (Dahlan Iskan)

Tags: LockdownmoskowPam SwakarsaRusiaSerang BalikTentara BayaranUkrainaVladimir PutinWagner

Berita Terkait

Kebut Aset Rp100 Triliun, BSN Jangkar Pasar Syariah Nasional
Ekonomi

Kebut Aset Rp100 Triliun, BSN Jangkar Pasar Syariah Nasional

2025/11/19
Spektakuler, Summarecon Expo 2025 Raup Penjualan Rp1,8 Triliun
Ekonomi

Spektakuler, Summarecon Expo 2025 Raup Penjualan Rp1,8 Triliun

2025/11/18
Kawal Hak Gizi Anak, BGN Luncurkan Call Center SAGI 127
Headline Utama

Kawal Hak Gizi Anak, BGN Luncurkan Call Center SAGI 127

2025/11/18
BTN Spin Off Unit Syariah, BSN Menjadi Bank Syariah Terbesar
Ekonomi

BTN Spin Off Unit Syariah, BSN Menjadi Bank Syariah Terbesar

2025/11/18
Berburu Dividen, Elang Mahkota Borong Miliaran Saham Induk SCTV
Ekonomi

Berburu Dividen, Elang Mahkota Borong Miliaran Saham Induk SCTV

2025/11/18
Susul Perusahaan Arab, Karya Investama Gulung Miliaran Saham MNC Energy
Ekonomi

Susul Perusahaan Arab, Karya Investama Gulung Miliaran Saham MNC Energy

2025/11/18

Populer

Simak! Ini Perbedaan kuliah Administrasi Perkantoran dan Administrasi Bisnis

Simak! Ini Perbedaan kuliah Administrasi Perkantoran dan Administrasi Bisnis

6 Januari 2022 15:59
Ade Jona Prasetyo

Sosok Ayah Inspirasi Ade Jona Prasetyo Raih Kesuksesan

25 Oktober 2021 13:24
Karnaval SCTV

Karnaval SCTV Digelar di Bogor, Catat Tanggal, dan Intip Para Bintangnya

15 Juli 2022 11:11
Lucy In The Sky

Kendalikan Lucy In The Sky, Ini Bisnis yang Digeluti Delta Wibawa Bersama

23 April 2022 13:27
Jumpa pers PT.HDI menyingkapi kasus hukum yang menimpa JE di kantor PT. HDI di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (8/7)I

Langgar Kode Etik, HDI Hentikan Keanggotaan JE

8 Juli 2022 19:10
we Tv (Foto : ist)

WeTV Rilis Fitur Sewa Konten WeTV Original

30 April 2022 00:16
istimewa

Dari Game Mobile Legend, Zeva Christian Buktikan Gen Z Bisa Hasilkan Cuan Miliaran

26 September 2023 16:27
Kertas Basuki Rachmat

Kejagung Sita Aset Kertas Basuki Rachmat Indonesia, Ini Penjelasan Manajemen 

22 Maret 2022 12:00
King Kevin, Sosok di Balik Suksesnya Planet Gadget yang Suka Bikin Konten Motivasi di Tiktok

King Kevin, Sosok di Balik Suksesnya Planet Gadget yang Suka Bikin Konten Motivasi di Tiktok

2 Desember 2022 15:06
Allo Bank

Gemar Transaksi, Ali Gunawan Koleksi 7,95 Juta Saham Bank Milik Chairul Tanjung

2 Februari 2022 18:27

Pilihan Redaksi

Genjot Dana Murah, Suguhi Nasabah BTN Prospera Program Spesial

Genjot Dana Murah, Suguhi Nasabah BTN Prospera Program Spesial

22 Oktober 2025 17:27
Bank JTrust

Eksekusi Right Issue Bank JTrust, J Trust Co Setor Rp880 Miliar

30 Agustus 2022 11:27
Bank Neo

Lagi, Gozco Capital Divestasi 21,7 Juta Saham Bank Neo 

20 Desember 2021 07:17
IHSG

Pemodal Ingin Pelonggaran PPKM, Serbu Saham BFI Finance 

23 Agustus 2021 08:27
Dorce Gamalama

Dimakamkan sebagai Perempuan, Keinginan Dorce Gamalama Salahi Kodrat

31 Januari 2022 20:32
Penyanyi Rizky Febian - indoposnews

Rizky Febian Lantunkan Ost My Lecturer My Husband Season 2

13 Mei 2022 18:42
Superior, Arthakencana Serok 22,71 Juta Saham AKR Corporindo Rp35 Miliar

Superior, Arthakencana Serok 22,71 Juta Saham AKR Corporindo Rp35 Miliar

4 Juli 2024 14:27
Chris Hemsworth. (foto : indoposnews/ist)

Trailer Thor: Love and Thunder Dirilis, Berikut Penampakannya

18 April 2022 22:25
Unilever

Periksa! Unilever Tabur Dividen Interim Rp1,56 Triliun

28 November 2024 19:27
Akhir Juni 2024, Merdeka Gold Sedot Biaya Eksplorasi Rp129 Miliar

Akhir Juni 2024, Merdeka Gold Sedot Biaya Eksplorasi Rp129 Miliar

13 Juli 2024 11:27

About

indoposnews.co.id

“Berita Terbaru Indonesia”
Alamat :
Grand Slipi Tower, Lantai 9 Unit O, Jalan Jend. S. Parman Kav 22-24, Jakarta Barat, DKI Jakarta.
Telepon : 02174773761
Email : redaksiindoposnews@gmail.com

Follow us

Alamat : Grand Slipi Tower, Lantai 9 Unit O, Jalan Jend. S. Parman Kav 22-24, Jakarta Barat, DKI Jakarta. Telepon : 02174773761 Email : redaksiindoposnews@gmail.com

No Result
View All Result
  • Home
  • NEWS
    • Nasional
    • Politik
    • Nusantara
    • Hukum
    • Ibu Kota Negara
    • COVID-19 UPDATE
  • Ekonomi
    • Tekno
  • Olahraga
  • JABODETABEK
  • Gaya Hidup
    • Fashion
    • Beauty
    • Health & Fitness
    • Hunian
    • Jalan- Jalan
    • Kids
    • Kuliner
    • Pendidikan
    • Otomotif
  • HIBURAN
    • selebritis
    • Musik
    • Film
      • Review Film
    • Televisi
    • Mancanegara
    • Bollywood
    • K – pop
    • Budaya
  • Opini
  • Indeks

Alamat : Grand Slipi Tower, Lantai 9 Unit O, Jalan Jend. S. Parman Kav 22-24, Jakarta Barat, DKI Jakarta. Telepon : 02174773761 Email : redaksiindoposnews@gmail.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
indoposnews.co.idLogo Header Menu