indoposnews.co.id – PT Telkom Indonesia (TLKM) menginjeksi modal Telkom Satelit Indonesia (Telkomsat) Rp132 miliar. Penguatan modal itu, untuk mengembangkan bisnis Telkomsat.
”Transaksi afiliasi berupa shareholder loan itu, telah diteken pada 17 Desember 2021,” tutur Heri Supriadi, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko, Telkom Indonesia, seperti dilansir Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (21/12).
Baca juga: Emiten Tambang Milik Sandiaga Merdeka Copper Right Issue Rp3,41 Triliun
Sebagai penyedia jaringan, jasa telekomunikasi, dan informatika, anak usaha Telkom Indonesia itu, butuh suntikan modal untuk mengembangkan bisnis. ”Penguatan bisnis Telkomsat,” imbuhnya.
Transaksi itu, telah melalui prosedur transaksi afiliasi, dan transaksi benturan kepentingan. Lalu, transaksi itu, tidak mengandung benturan kepentingan sebagaimana dimaksud dalam POJK 42/2020, dan seluruh informasi material telah diungkap, dan tidak menyesatkan. (abg)