Indoposonline.net – Pekerja kreatif Indonesia mulai mendapat giliran vaksinasi COVID-19. Satu demi satu mendapat giliran disuntik Vaksin COVID-19. Aktor Vino G Bastian salah satunya. Pemeran film “Wiro Sableng” tersebut mendapat vaksinasi di Graha Persahabatan Pondok Indah, Jakarta Pada Sabtu (18/4). “Ini vaksinasi saya yang pertama,”ujar Vino G Bastian.
Vino merasa tenang mendapat vaksin. Dia menikmati setiap proses vaksin. Vino pun tidak merasa was-was saat mendapatkan vaksin. “Alhamdulillah so far baik-baik aja,” katanya.
Baca juga : Vaksinasi Lansia di Kelurahan Kebon Pala, Jakarta Timur Tembus 48,33 Persen
Sebelum menjalankan vaksin, Vino mengaku telah menjalani observasi. Selama kurang lebih 30 menit, dirinya melewati pemeriksaan.
“Observasinya sudah lebih 30 menit nih, nggak ada apa-apa, aman, mudah-mudahan efeknya ke depan (aman), ada yang bilang laper ngantuk, mudah mudahan nggak terlalu sih,”terangnya.
Vino berharap vaksinasi Covid – 19 membawa perubahan bagi industri kreatif Tanah air. “Kebetulan memang pemerintah sudah ngasih gratis parekraf mau membangkitkan lagi industri kreatif indonesia sempat buruk karena pandemi dan hari ini kick off nya mudah-mudahan bukan cuma kita saja di depan layar, tapi bisa semua kru temen temen yang ada di industri kreatif ini bisa ikut bareng bareng dapet vaksin gitu,”katanya.
Baca juga : Baru 30 Persen Tenaga dan Staf Pengajar Bekasi di Vaksin
Tentunya, tidak hanya para aktor dan aktris yang mendapat vaksin, namun semua para pekerja kreatif di Indonesia. “Biar industri kreatif kita bangkit lagi kayak dulu,”paparnya. (kar)
Baca juga : Mawar De Jongh dengan Aktor Vino Bastian Beradu Akting di Film “Lockdown”