Indoposonline.net –Semangat aktor, Mark Jeff Smith untuk terus menata karirnya tak pernah surut. Disaat pandemi covid-19, pria akrab dipanggil Jeff Smith menambah aktivitasnya. Dia melirik unit usaha baru di dunia bisnis.
Jeff Smith mencoba bisnis barunya yaitu Liquid Vape. ”Awalnya aku hanya mencoba rokok elektrik, setelah itu mulai merasakan kenyamanannya dan aman menggunakan rokok elektrik atau vape,” ujarnya di Jakarta, Selasa (13/4).
Baca juga : Perkuat Modal, BRI Agro Fokus Transformasi Bisnis Digital
Bisnis yang digeluti Jeff saat dirinya mengunakan rokok elektrik, disitulah Jeff Smith memasuki dunia Bisnis Liquid Vape Kane. Dimana Liquid tersebut merupakan hasil dari kolaborasi Jeff Smith dan El Dripo Cartelo.”Disinilah aku dapat ide kenapa tidak sekalian saja mencoba bisnis baru. Liquid Vape ini aku berikan nama Kane,” ungkap Jeff.
Pria yang mengawali karirnya di di sinetron “Romeo & Juminten” memang berusaha untuk terus melihat peluang. Baginya, dunia bisnis merupakan ladang yang empuk untuk mengembangkan unit usahanya. ”selama masih ada kesempat kita harus terus berusaha untuk membuka lapangan kerja,”katanya.
Baca juga : Ini Amunisi The Fed Akselerasi Pemulihan Ekonomi
Untuk nama usaha barunya, Jeff Smith memilih nama yang unik yakni Kane. Nama tersebut diambil dari nama enak yang dibalik penulisananya.
”Kane diambil dari bahasa indonesia yang ketika dibalik penulisan dari kata “Kane” menjadi sebutan kata “Enak”,” paparnya.
Menurut Jeff alasan berbisnis ini merupakan peluang yang bagus di bisnis liquid vape ini dan target sasaran utamanya adalah para kaum millenial dan orang orang yang sudah beralih dari rokok konvensional menjadi rokok elektrik.
Dalam memulai bisnis terbarunya, Jeff membutuhkan waktu selama 4 bulan dan akhirnya bisa diluncurkan produk ini. Bagi Jeff hal ini tidaklah mudah, meskipun ada kesulitan dengan kesibukan Jeff sedang menjalani syuting stripping sinetron yang berjudul “Putri untuk Pangeran” dan mini series “Magic Tasbih” yang masing-masing tayang di TV swasta. Liquid Kane milik Jeff rencananya juga akan dipasarkan oleh distributor-distributor Vape terbesar di seluruh Indonesia. Untuk harga Liquid Kane dijual di toko-toko retail yang dibanderol seharga RP.185.000,- (kar)
Baca juga : Berikut 5 Program Unggulan RCTI di Bulan Ramadan