indoposnews.co.id – Selebgram yang juga pebisnis, Kamsan Lin bisa menjadi inspirasi generasi millenial yang ingin berbisnis. Memiliki lebih dari 1,4 juta follower di akun @xhen.lin Kamsan Linjuga sukses mengembangkan bisnisnya dibidang minuman kesehatan dan perhiasan.
Xhen Lin ingin meninspirasi millenial melalui kesuksesannya, agar generasi muda melihat sekelilingnya lebih positif.
“Saya mengenal Instagram sejak SMA. Sejak SMA, followers saya sudah 800.000 dan saat ini semakin bertambah mencapai hampir 1,4 juta pengikut,” kata Kamsan Lin kepada pewarta, Jumat, (2/9/2022).
Awalnya, ia membagikan aktifitas kerja dan olahraga harian di Instagram. Seiring berjalannya waktu, ia melihat potensi bisnis dari media sosial satu ini.
Pada saat bersamaan, tercetus ide bisnis untuk produk kesehatan minuman berserat Vlimberry.
“Swal mulanya, saya memiliki berat badan yang tidak stabil. Saya belajar untuk bagaimana diet sehat dengan fiber buah-buahan, lalu saya terfikirkan untuk memproduksi minuman fiber yang kaya serat juga,” ujarnya.
Baca juga : Selebgram Medina Zein Dijemput Paksa Polisi
Wanita kelahiran tahun 1999 ini kemudian pergi ke berbagai negara untuk mencari bahan-bahan dan cara pengolahan produk kesehatan minuman berserat.
“Saya menemukan bahan bahan bagus di Prancis dan Korea Selatan. Lalu saya Produksi di indonesia dalam produk Vlimberry tersebut,” imbuhnya.
Menggabungkan kualitas produk yang baik dengan pemasaran digital menjadikan Vlimberry sukses.
“Untuk saat ini, satu tahun berdiri omset bulanan mencapai tiga sampai lima miliar Rupiah ya perbulannya,” kata Kamsan Lin.
Rambah Bisnis Minuman Kolagen dan Perhiasan Emas
Sukses dengan produk kesehatan minuman berserat Vlimberry, membuat wanita yang lahir di Kalimantan dan besar di Semarang, Jawa Tengah ini menjajal bisnis lainnya.
Minuman kolagen dan perhiasan emas dipilihnya setelah melihat peluang pasar yang masih besar.
Untuk minuman kolagen, Kamsan Lin menyematkan nama Higline collagen.
“Higline collagen adalah minuman kolagen yang mengandung DNA salmon dan kaya glutathion serta vitamin C ,E dan B. Sangat baik untuk kuku, rambut dan terutama kulit, karna kandungannya setara dengan satu kali infus whitening di klinik kecantikan,” terangnya.
“Bagus banget, karena aku sendiri ambil kandungannya dari negara negara yang sangat maju di bidang kecantikan,” imbuh Kamsan Lin.
Untuk bisnis perhiasan emas, Kamsan Lin mengembangkan usaha ini bersama keluarganya.
“Aku juga ada bantuin ngembangin usaha emas. Itu aku bangun sama keluarga aku,” ujarnya.
Namun, pandemi COVID-19 membuat sektor usaha ini berjalan lambat.
“Karena kemarin COVID-19 lagi tinggi banget di Indonesia dan ekonomi agak menurun, orang-orang sukanya jual emas. Yang beli malah sedikit,” terangnya.
Tips Sukses Berbisnis di Usia Muda
Kepada teman sebaya dan generasi millenial yang saat ini sedang bekerja atau mengembangkan usaha sendiri, Xhen Lin berpesan untuk selalu berpikir positif dan disiplin.
“Sebenernya aku suka depresi, kadang apa lagi kalau karyawan sudah gak solid. Aku kerja kan mulai umur belasan tahun, intinya sih aku orang yang sangat disiplin ya, aku nggak pernah bangun lebih dari jam 8 pagi seumur hidup,” ujarnya.
Menurutnya, yang paling penting masa muda jangan sampai terpengaruh sama hubungan yang bakal ganggu konsentrasi kerja kita.
“Karena masih muda ya, naluri mau main main, senang-senang pasti ada. Tapi ya kita jangan berlebihan karena takutnya otak malah tidak bisa mikir buat kerjaan. Aku sih prinsipnya gitu, intinya aku nggak pernah diatur dan tidak membiarkan siapapun ganggu konsentrasi,” kata Kamsan Lin.
“Tips dari aku, sesibuk apapun sempatkan olahraga 3 kali seminggu. Minum vitamin dan makanan dijaga juga, jam tidur juga jangan sampai terganggu ya,” ujarnya memungkasi. (ash)