indoposnews.co.id – Angelina Jolie berharap bisa memberdayakan anak-anak di dunia dengan alat untuk memperjuangkan hak-hak mereka melalui buku yang ia tulis bersama Amnesty International.
“Know Your Rights and Claim Them” ditulis bersama pengacara hak asasi manusia Geraldine Van Bueren, salah salah satu perancang Konvensi PBB untuk Hak-Hak Anak – bertujuan untuk membekali anak-anak pengetahuan untuk menantang ketidakadilan dengan cara yang aman.
“Banyak anak di dunia berada dalam bahaya dan kita belum cukup melakukan banyak hal,” kata Jolie kepada Reuters. “Ini adalah hak-hak mereka, diputuskan bertahun-tahun lalu berdasarkan apa yang akan membuat mereka jadi orang dewasa yang sehat, seimbang, aman dan stabil.”
Baca juga : Angelina Jolie suarakan Perempuan Afghanistan
Jolie, Utusan Khusus UNHCR, Badan PBB untuk Pengungsi, berharap buku ini juga mengingatkan pemerintah atas komitmen mereka atas perjanjian global tentang hak-hak sipil, sosial, politik dan ekonomi anak-anak.
Dalam buku ini, Jolie menyebut anak-anak akan mengetahui apa yang jadi hak-hak mereka, bagaimana cara mengakses hak-hak itu, apa saja kendala yang dihadapi hingga bagaimana cara memperjuangkan hak-hak anak.
“Jadi ini buku untuk melakukan perlawanan.”