Indoposonline.net – Presiden Jokowi meminta masukan akan rencana pembangunan Istana Negara Ibu Kota baru, Kalimantan Timur melalui akun instagramnya @jokowi. Jokowi mengunggah Video Istana Negara Ibu Kota baru, Kalimantan Timur lewat instagram berdurasi 2 menit.
Video pra desain yang diunggah Jum’at (2/4) tersebut langsung mendapat respon dari nitizen. Sedikitnya 1,1 juta lebih warga nitizen langsung menyaksikan video tersebut. “Pradesain Istana Negara,” tulis presiden jokowi di awal caption di akun instagramnya.
Salanjutnya, melalui tulisannya, presiden menjelaskan asal usul lahirnya desain tersebut. Dimana, tulis presiden, pihak kementrian PUPR telah mengundang beberapa arsitek dan seniman untuk memberikan ide dan gagasanya dalam membangun Negara Ibu Kota baru, Kalimantan Timur. ”Tahun lalu, Kementerian PUPR mengundang beberapa arsitek dan seniman untuk memberikan masukan dan gagasan mengenai bangunan ikonik di ibu kota negara yang baru,”tulisnya.
Baca juga : Tinjau Vaksinasi Massal Insan Pasar Modal, Jokowi Harap Ini
Dari undangan tersebut, hadir sejumlah gagasan salah satunya seniman patung kenamaan Nyoman Nuarta. ”Sejumlah usulan pun masuk. Salah satunya adalah pradesain Istana Negara karya seniman patung kenamaan Nyoman Nuarta ini,”tulis Jokowi.
Presiden melihat, usulan pradesain Nyoman Nuarta memiliki makna dan serat akan sebuah filosofi yang dituangkan melalui bangunan. Filosofi tersebut memiliki artis pemersatu bangsa sesuai semboyan Bhinneka Tunggal Ika. ”Usulan beliau sarat dengan filosofi lambang Burung Garuda sebagai pemersatu bangsa sesuai semboyan Bhinneka Tunggal Ika,” katanya.
Lebih lanjut dijelaskan Jokowi dalam tulisannya. Ide dan gagasan Nyoman Nuarta memiliki makna dan serat akan sebuah filosofi yang dituangkan melalui bangunan merupakan awal, dan masih pada tahap pradesain.
Baca juga : Jokowi Kutuk Keras Insiden Bom Katedral Makassar
Oleh karenanya, presiden meminta masukan. ”Usulan ini, sekali lagi, masih pada tahap pradesain. Karena itu, saya sangat mengharapkan masukan dari bapak, ibu, dan saudara-saudara semua tentang pradesain Istana Negara ini. Saya menginginkan Istana Negara tidak hanya dikenang sebagai tempat Presiden bekerja atau menjadi simbol kebanggaan bangsa, tapi juga mencerminkan kemajuan bangsa,” tulis Jokowi.
“Dengan masukan-masukan itu nantinya, saya akan mengundang kembali para arsitek dan para ahli lainnya untuk melakukan pengkayaan pradesain menjadi basic desain Istana Negara,” tulis jokowi. (mid)
https://www.instagram.com/p/CNKVVEbJqyz/